• Jelajahi

    Copyright © Berita Mahulu - Berita Seputar Kabupaten Mahakam Ulu
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sponsor

    Sempat Tertunda Karena Banjir, Pelantikan Ketua Adat Kampung Matalibaq Berjalan Dengan Lancar

    Mikael Milang
    Kamis, 14 Desember 2023, 20.58.00 WIB Last Updated 2023-12-17T14:24:12Z


    Petinggi Matalibaq, Yuvinus Jau, melantik Ketua Adat terpilih periode 2023-2028 digedung Balai Pertemuan Umum (BPU). (Dok. Istimewa)

    Beritamahulu.com, Matalibaq – Pelantikan Ketua Adat dan Pengukuhan Lembaga Adat Kampung Matalibaq digelar di Balai Pertemuan Umum (BPU) Kampung Matalibaq, Kamis (14/12/2023). 


    Petinggi Kampung Matalibaq, Yuvinus Jau, melantik Ketua Adat Terpilih, Yohanes Huwai yang mengungguli dua Kandidat lainnya dalam pemilihan Ketua Adat Kampung Matalibaq pada 26 November 2023 lalu.


    Usai dilantik, Huwai menyampaikan sambutan perdananya. Ia mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kampung Matalibaq yang telah mempercayakan tongkat kepemimpinan lembaga adat ditangannya. Sebagai komandan baru didalam lembaga ini, Huwai berharap kerjasama masyarakat dalam memberikan masukan serta saran kepadanya.


    Ketua Adat terpilih, Yohanes Huwai, memberikan sambutannya usai dilantik, Kamis (14/12/2023). (Dok.Istimewa)


    “Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya atau kami. Harapan saya kepada masyarakat untuk selalu memberikan masukan dan saran kepada kami dalam mengemban tugas,” tutur Huwai.


    “Sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat Kampung Matalibaq bisa tercapai dengan baik untuk Masyarakat Adat Kampung Matalibaq kedepannya,” lanjutnya.


    Sebagai penutup, tambahnya, marilah kita bersama membangun Kampung Matalibaq ini secara bersama, terpadu, terencana, berkelanjutan dengan mengintegritaskan seluruh elemen masyarakat. 


    “Selanjutnya terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak, semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Tuhan Yang Mahakuasa,” tutupnya.


    Selain itu, Petinggi Kampung Matalibaq, Yuvinus Jau juga menyampaikan sambutannya usai Huwai mengakhiri sambutan perdananya.


    Yuvinus Jau mengucapkan selamat kepada lembaga adat terpilih yang akan mengemban tugas pada periode 2023 hingga 2028 mendatang. Iapun mengharapkan sinergisitas semua lembaga dalam membangun Kampung Matalibaq.


    Petinggi Matalibaq, Yuvinus Jau, memberikan sambutannya, Kamis (14/12/2023). (Dok. Istimewa)

    “Pertama-tama saya ucapkan selamat untuk Lembaga Adat terpilih periode 2023-2028, semoga kedepan Lembaga Adat, BPK maupun lembaga-lembaga lainnya bersama dengan pemerintah kampung bersinergi dalam membangun Kampung Matalibaq, agar bisa melejit dalam pembangunan baik sumber daya manusia maupun dalam pembangunan ekonomi kemasyarakatan,” Kata Yuninus Jau.


    “Kita telah menyaksikan Lembaga Adat terpilih yang dilantik hari ini yang berarti mengawali tugas yang baru pula didalam membangun Kampung Matalibaq, baik secara adat maupun tradisi kita di Kampung Matalibaq ini,” timpalnya.


    Yuvinus Jau juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang terlibat dalam mempersiapkan penyelenggaraan pemilihan Ketua Adat dari awal hingga pelantikan.


    “Tidak lupa juga saya ucapkan terimakasih tak terhingga kepada teman-teman panitia, tidak ada apa-apa yang dapat kami berikan dari pemerintah kampung sebagai tanda jasa kepada panitia, semoga kedepannya kita juga bisa melaksanakan tugas-tugas kita dipemerintahan di Kampung Matalibaq ini,” tandasnya.


    Dalam acara pelantikan ini, Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat Kampung (Kasi PMK), Kecamatan Long Hubung, Laban, juga hadir mewakili Camat Long Hubung, Mikael Tingang Lung. 


    Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat Kampung (Kasi PMK), Laban, memberikan sambutannya dalam pelantikan, Ketua Adat, Kampung Matalibaq, Kamis (14/12/2023). (Dok. Istimewa)


    Dalam sambutannya, Laban mengucapkan selamat kepada Ketua Adat terpilih yang baru dilantik. 


    “Selamat kepada Ketua Adat Terpilih beserta jajarannya, saya mewakili bapak Camat kita, Bapak Mikael Tingang Lung,” kata Laban.


    Sebenarnya, lanjutnya, beliau sangat rindu untuk hadir dalam acara ini, tetapi oleh karena beliau berhalangan atau mengikuti kegiatan dikabupaten, sehingga kemarin sore beliau menelpon saya mendelegasikan saya untuk hadir ditempat ini.


    Akhir sambutannya, Laban kembali mengucapkan selamat yang mewakili Pemerintah Kecamatan Long Hubung.


    “Mewakili Pemerintah Kecamatan Long Hubung saya ucapkan Selamat dalam mengemban tugasnya selama lima tahun kedepan dilembaga adat, demikian juga kepada para calon yang belum sempat terpilih jangan putus asa, tetap semangat karena masih ada kesempatan. Sebab kedepan masih ada terus pemilihan seperti ini, mudah-mudahan bapak-ibu yang belum terpilih bisa terpilih pada pemilihan berikutnya,” tutup Laban.


    Acara yang dihadiri ratusan orang tersebut berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Pengukuhan Lembaga Adat ini sebelumnya sempat ditunda lantaran Kampung Matalibaq dilanda banjir setinggi kurang lebih 2 meter pada awal Desember lalu.


    Kendati demikian, masyarakat Kampung Matalibaq tidak surut semangat dalam menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus Lembaga Adat yang baru hingga selesai.


    Pembawa Acara, Elisabet Sorce, mengakhiri acara dengan membacakan pantun yang memicu semangat para hadirin untuk mendengarkan.


    “Ada gadis cantik anak Pak Burhan, anak Pak Burhan sungguh menawan, semua yang dilantik adalah pilihan, semoga amanah menjaga adat-istiadat kedepan,” tutup wanita yang akrab dipanggil Ibu Ace ini.


    Ace membacakan pantun sebelum menutup acara


    Usai Ace membacakan pantunnya, gelak tawa dan riuhnya tepuk tangan para hadirin pecah selanjutnya acara ditutup dengan doa penutup yang dipimpin oleh Prodiakon Gereja St. Yoseph, Matalibaq, Benediktus Tului.(MM/BM)

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Nasional