Speedboat SOA rute Hulu Riam/Foto oleh Frans Jiu |
"Program SOA dilaksanakan melalui pihak ketiga, artinya proses untuk menentukan pihak ketiga melalui mekanisme lelang. Setelah ada pemenang baru ada kontrak dan setelah itu baru SOA boleh dijalankan" jelas Toni Imang melalui pesan Whatsapp, Rabu (13/02/2019)
Toni Imang (Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Mahakam Ulu)/Foto oleh Frans Jiu |
Kuota ret/trip SOA tergantung kesediaan anggaran sementara program ini didanai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Mahakam Ulu tahun 2019. Berbeda dengan tahun lalu anggarannya hanya sebesar 10 Milyar, tahun ini bertambah menjadi 11 Milyar rupiah.
Secara terpisah, Toni Imang juga menambahkan melalui Kasi Keselamatan Angkutan Jalan dan Sungai, Frans Jiu, bahwa Subsidi murni gratis bagi masyarakat tidak mampu (berdasarkan data dari Dinsos) yang memiliki kartu layanan SOA, pelajar dan juga mahasiswa. Diluar itu Pemerintah memberi subsidi 50% bagi masyarakat umum Mahakam Ulu.
Frans Jiu (Kasi Keselamtan Jalan dan Sungai)/Foto oleh Frans Jiu |