• Jelajahi

    Copyright © Berita Mahulu - Berita Seputar Kabupaten Mahakam Ulu
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sponsor

    Jalan Kaltim-Kalbar Akan Segera Tembus, Jalan Kubar-Mahulu Akan Jadi Jalan Nasional

    Mikael Milang
    Rabu, 20 Februari 2019, 01.01.00 WIB Last Updated 2020-07-11T09:23:15Z


    Jalan Poros Kubar-Mahulu/gambar oleh www.beritamahulu.com

    Beritamahulu.com, Ujoh Bilang - Jalan Poros Kubar-Mahulu hingga saat ini memasuki proses pembahasan, mengingat Kubar-Mahulu merupakan Pusat Kegiatan Strategis Nasional (PKSN). Pemerintah Pusat melalui Kementerian PUPR bekerjasama dengan TNI untuk membangun jalan perbatasan, salah satunya jalan tembus Provinsi Kaltim-Kalbar.

    Dana yang akan digelontorkan untuk tahun ini sekitar Rp 260 Milyar untuk membangun jalan ini dan bekerjasama dengan TNI AD. Jika jalan ini sudah mulai tembus, maka jalan Kubar-Mahulu akan masuk kriteria jalan Nasional.

    Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN), Refly Ruddy Tangkere, seperti yang dilansir prokal.co, Jumat (08/02/2019), menjelaskan bahwa jalan Kubar-Mahulu hingga saat ini sudah memasuki tahap pembahasan, dalam perjalanannya tetap meminta usulan daerah. Nantinya berdasarkan usulan Gubernur (Kaltim.red) kemudian didiskusikan bersama.

    "Ada dua kriteria untuk Jalan Kubar-Mahulu bisa menjadi jalan nasional, yang pertama administrasi, dan yang kedua teknis. Untuk administrasi, Jalan Kubar-Mahulu sudah masuk, tapi dari teknis, tidak masuk kriteria karena untuk teknis, jalan harus tembus (Kaltim-Kalbar.red). Sementara untuk saat ini jalan tersebut sepenuhnya belum tembus," jelasnya.

    "Untuk pengerjaan jalan ini, akan bekerjasama dengan TNI, jadi nanti kalau sudah tembus, nanti akan ada perbaikan lagi," tambahnya.

    Untuk diketahui, jalan Kubar-Mahulu sudah masuk Rencana Strategis (Renstra). Artinya, setiap tahun dapat bantuan pembangunan tapi tidak wajib, itu semua tergantung dari daerah, jadi daerah harus memintanya dengan berkirim surat ke Kementerian PUPR. (MM)
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Nasional