• Jelajahi

    Copyright © Berita Mahulu - Berita Seputar Kabupaten Mahakam Ulu
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sponsor

    Dapat Predikat C di Evaluasi SAKIP Award 2018, Wabup Mahulu Berharap Semua Pegawai Disiplin Kerja

    Rabu, 13 Februari 2019, 00.26.00 WIB Last Updated 2020-07-11T09:23:15Z



    Beritamahulu.com, Banjarmasin - Wakil Bupati Drs. Y. Juan Jenau mewakili Bupati Mahakam Ulu Bonifasius Geh, SH menghadiri penyerahan hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah(SAKIP) Provinsi/Kabupaten/Kota Wilayah II tahun 2018 di hotel Golden Tulip Galaxy Banjarmasin, Rabu (06/02/2019).

    Dari hasil penyerahan evaluasi SAKIP oleh Menpan RB ini, Kabupaten Mahakam Ulu mendapatkan Predikat C. Juan Jenau mengungkapkan bahwa kita patut bangga sebagai daerah otonomi baru mendapatkan penghargaan walaupun Predikat C, ia berharap bahwa Predikat SAKIP ini dapat ditingkatkan lagi dari C menjadi CC.

    Dilansir dari humas.mahakamulukab.go.id, Juan menghimbau agar setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat berpartisipasi aktif bersama dengan Bupati dan Wakil Bupati sehingga terus menerus memperbaiki kinerja Pemerintah.

    "Dengan adanya SAKIP ini, semua pegawai harus disiplin kerja serta penggunaan dana harus sesuai dengan peruntukannya".Lanjutnya.

    Dalam rangka menghadiri penyerahan evaluasi SAKIP ini, Juan di dampingi oleh Kepala Bappelitbangda Stephanus Madang,  Inspektur Inspektorat Budi Gunarjo Ompusunggu, Kepala Bagian Ortal Irmina Idang.
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Nasional